Pemabuk ngamuk tusuk satpam pasar


Gara-gara pengaruh minuman keras (miras), seorang peminta sumbangan
mengamuk dan menusuk satpam Pasar Sentra Antasari.
Pelakunya adalah Misransyah alias Miran (29), warga Jln Kelayan A Gg 12
Rt 9 No 52, Banjarmasin Selatan.Akibat perbuatan pelaku, korban bernama
Gazali Hardi (36), warga Jln Kelayan A Gg Rahmi RT 13, Banjarmasin
Selatan, mengalami luka tusuk di bagian perut. sebelum penusukan itu terjadi, pelaku
terlihat sedang mabuk miras oplosan seorang diri. Karena pengaruh miras,
pelaku berteriak-teriak di tengah pasar sehingga membuat takut para
pengunjung. Melihat ulah pelaku, beberapa orang satpam mendekati pelaku
dan menyuruhnya pergi. karena tidak senang di tegur pelaku langsung lari ke salah salah satu lorong di
Pasar Antasari dan mengambil pisau yang disembunyikannya di salah satu
toko kosong. Melihat pelaku membawa pisau, salah seorang satpam berusaha
melumpuhkan pelaku dengan cara memukul tangan korban menggunakan kayu
balok.Disaat satpam mengayunkan kayu balok, pelaku sempat menangkisnya
dengan tangan kanan yang membuat tangannya patah. Sambil menangkis,
pelaku sempat menusukkan pisau ke arah perut Gazali. Melihat temannya
terluka, beberapa orang satpam langsung melumpuhkan pelaku dengan
mengeroyoknya beramai-ramai. Usai diamankan pelaku kemudian diserahkan
ke Mapolsekta Banjarmasin Tengah.

Pos-pos Terbaru

Informasi
Informasi
Berita
Scroll to Top