Polresta Banjarmasin – Ribuan para jamaah Barito Putera Bersholawat penuhi Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jalan Jafri Zam – Zam, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Senin malam (19/2/2018).
Dalam rangka launching skuat Barito Putera dalam mengarungi kompetisi Liga I Indonesia, pihak manajemen Laskar Antasari yang di Ketuai Bapak Hasnuryadi menggelar Sholawat Akbar bersama warga kota Banjarmasin.
Antusias warga kota Banjarmasin memuncak saat berkumandangnya Sholawat Nabi Besar Muhammad SAW yang dialunkan oleh para pemuka agama saat itu.
Pemuka Agama yang hadir dalam kegiatan Barito Putera Bersholawat diketahui menurut keterangan Kabag Ops, Kompol Diaz Sasongko, S.I.K., melalui Kasubbag Humas, Iptu Moh. Irkamni mengungkapkan, “ada beberapa tokoh penting atau pemuka agama yang hadir saat itu diantaranya Habib Syech Abdul Qadir Assegaf dan KH Ahmad Zuhdiannor yang dikenal warga banua Guru Zuhdi”.
Terlepas dari semaraknya kegiatan Barito Putera Bersholawat, jajaran Polresta Banjarmasin bersama instansi terkait dan Mitra Kepolisan (C.E.R.T) serta Ormas Pemuda Pancasila mengawal jalannya kegiatan tersebut.
“Sebanyak 179 personel jajaran Polresta Banjarmasin yang ikut berperan dalam memberikan pengawalan dan pengamanan jalannya kegiatan itu”, kata Kabag Ops, Kompol Diaz Sasongko, S.I.K., melalui Kasubbag Humas, Iptu Moh. Irkamni.
Dari seluruh personel jajaran Polresta Banjarmasin bersama instansi terkait dan Mitra Kepolisan (C.E.R.T) serta Ormas Pemuda Pancasila, masing – masing individu sudah terploting dilokasi pengamanan
nya, ungkap Bapak Kabag Ops saat memberikan arahan sewaktu pergelaran apel persiapan pengamanan.
Ada beberapa penekanan Bapak Kabag Ops disana pada personel yang terlibat dalam pengamanan diantaranya agar bertanggung jawab penuh dalam keamanan tamu undangan maupun para jemaah yang hadir, berikan pelayanan prima di beberapa pintu masuk maupun keluar serta selalu jalin koordinasi yang baik antar instansi maupun ormas, tuturnya.
“Jaga kesehatan dan keselamatan individu masing – masing, semoga dengan berjalannya kegiatan ini dari awal hingga berakhir dalam keadaan aman, tertib dan lancar, Aminn…” tutup arahan apel pergelaran pengamanan dari Bapak Kabag Ops, Kompol Diaz Sasongko, S.I.K. (ehg/rs/dok.mda)
“Humas Polresta Banjarmasin”