Rabu (21/02/2018) jam 21.10 Wita anggota gabungan Piket Fungsi Polsek KPL di pimpin Ka SPKT Regu III Aipda Muji Selamet berjumlah 5 (lima) Personil dan 6 (enam) Siswa latja Diktuba T.U Polri Tahun 2017 SPN Banjarbaru Polda Kalsel melaksanakan giat pengamanan kedatangan kapal KM.Setya Kencana III di Dermaga Pelabuhan Trisakti Banjarmasin, melaksanakan pemeriksaan barang bawaan penumpang dan riksa muatan Truk dan kendaraan Pribadi untuk mengantisipasi Narkoba dan barang berbahaya lainnya masuk melalui jalur laut.
Selain melakukan Kegiatan pemeriksaan Petugas memberikan Himbauan Kamtibmas kepada para penumpang kapal yang turun dari KM Setya Kencana III agar menjaga keselamatan diri selama dalam perjalanan kembali kerumah atau ketempat tujuan.
Kegiatan ini Sebagai bentuk kehadiran Polisi pada saat Pengamanan Debarkasi dan Embarkasi KapalPenumpang dan terus kami laksanakan agar situasi Kamtibmas di Wilkum Polsek KPL Banjarmasin tetap Kondusif, jelas Kapolsek KPL Banjarmasin Kompol Susilawati, SH