BANJARMASIN – Kapolresta
Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M menghadiri
Upacara Penutupan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Siswa Pendidikan
Pembentukan Bintara Polri Angkatan Ke-44 TA. 2019. Senin, (2/3/2020) pagi.
Menurut keterangan Kasubbag Humas, Ipda Imam Purbadi mengatakan bertindak
selaku inspektur upacara yakni Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. H. Yazid
Fanani, M.Si, kegiatan berlangsung di SPN Polda Kalsel Banjarbaru.
Diketahui sebanyak 189 Bintara Polri Tahun Anggaran 2019 yang mengikuti kegiatan tersebut, ujarnya.
Kegiatan tersebut ditandai dengan pelepasan tanda siswa, pemasangan pangkat Bripda secara
simbolis oleh Kapolda kepada perwakilan Bintara yang lulus, dilanjutkan
dengan pengambilan sumpah dan penandatanganan berita acara pelantikan
sebagai anggota Polri.
Turut hadir pelaksanaan tersebut Wakapolda Kalsel, para pejabat utama Poda Kalsel dan para Kasatwil jajaran Polda Kalsel.
Usai pelaksanaan upacara pelantikan dilanjutkan dengan peragaan personel Bintara Polri yang baru dilantik, kegiatan itu diantaranya yakni bela diri Polri, aksi bongkar pasang senjata dengan mata tertutup, dan diakhiri peragaan kemampuan menembak dengan berbagai posisi. (ehg/dok.aa)