BANJARMASIN-Rasa bangga dan apresiasi diberikan
Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. kepada
warga Kelurahan Banua Anyar Hal tersebut disampaikannya saat
meresmikan Kampung Sehat Banua di Kelurahan Banua Anyar Kecamatan
Banjarmasin Timur, Rabu (03/06/2020).
Dukungan dan Apresiasi
tersebut diberikan oleh Kapolresta Banjarmasin terkait adanya kesadaran
warga untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di wilayah tempat
tinggalnya dengan membuat Pos Kampung Sehat Banua.

“ Senang
rasanya melihat masyarakat bersatu padu membantu Kepolisian, TNI dan
Pemerintah seperti yang dilakukan warga Kelurahan Banua Anyar. Karena
salah satu yang menyebabkan terus meningkatnya angka positif Covid
adalah rendahnya kesadaran masyarakat,” ucap Kapolresta Banjarmasin.
Menurut Kapolresta Banjarmasin guna memutus penyebaran Covid-19 tidak akan mungkin berhasil tanpa adanya kesadaran yang tertanam dari pribadi masing-masing warga.
“Kesadaran masyarakat yang seperti ini,
yang kita harapkan bersama. Dan ini juga apresiasi pula oleh Bapak
Kapolda Kalsel,” tutur Kapolresta Banjarmasin.
Dalam kesempatan
tersebut juga Kapolresta Banjarmasin menyerahkan bantuan perlengkapan
yang diharapkan dapat membantu operasional posko.
Turut Hadir
dalam peresmian tersebut Wakapolresta Banjarmasin AKBP Sabana Atmojo,
S.I.K., M.H., Anggota DPRD Banjarmasin Awam Subarkah, Kapolsek
Banjarmasin Timur AKP Alfian Tri Permadi, S.I.K., Perwakilan Koramil
Banjarmasin Timur dan Lurah Banua Anyar HM Saleh.
Dan untuk
diketahui sudah ada 3 wilayah Polsek di jajaran Polresta Banjarmasin
yang memiliki kampung Sehat/Tangguh Bebas Covid yaitu di Wilayah Polsek
Banjarmasin Timur, Polsek Banjarmasin Selatan dan Polsek Banjarmasin
Utara. (david.klikkalsel/dok/aa)